Klompok Debu Tampil Di Pasar Rakyat Pamulang


Kelompok Debu di Pamulang (Foto : Ist)


Cipasera.com – Kelompok musik  Islam  Debu tampil di Pasar rakyat yang digelar  di Lapangan Kecamatan Pamulang  oleh Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Dinkop UKM) Kota Tangerang Selatan, Selasa (13/6/2017).

Meski diiringi hujan  rintik, tetapi penampilan  Debu  tetap menarik dengan lagu-lagu relegiusnya. Ini membuat  penonton  yang jumlahnya ratusan enggan beranjak. Tak hanya Debu, beberapa group marawis ibu –ibu dari kecamatan Pamulang juga tampil menghibur.  

Menurut Sekdis Dinkop dan UKM  Kota Tangsel Dahlia Nadeak, Pasar Rakyat  dilaksanakan dengan tujuan untuk mengisi kegiatan positif di bulan duci ramadhan  seperti  pasar  sembako murah, pembagian santunan anak yatim dan dhuafa,  pembagian takjil gratis dan puncaknya  penampilan grup musik Debu. Acaranya dimulai sejak  pukul 17.00 WIB  - 23.00 WIB.

Suasana  Pasar Rakyat di Pamulang jauh lebih ramai dibanding  acara yang sama di depan Kecamatan Setu, yang sepi Pengunjung beberapa hari lalu.

Pasar Rakyat  berikutnya  akan digelar di 16/6 di Pondok Aren, 19/6  di Ciputat, 20/6  di Ciputat Timur, dan 21/6  di Serpong Utara.  Sama dengan di Pamulang,  lokasinya di depan kantor kecamatan masing-masing, (Red/Jar)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel