Jalan Ciater Banjir Akibat Hujan Deras, DPU Tangsel Dikritik Warga


Plaza Pemkot Tangsel diterjang hujan deras (Foto: Tw)
Cipasera - Hujan deras disertai angin kencang terjadi di wilayah kota Tangerang Selatan ( Tangsel) pukul 13.48, mengakibatkan pohon angsana rubuh, merusak plastik terpal di plaza gedung Pemkot Tangsel, juga banjir di jalan Ciater, Rabu, 12/12/2018. 
Robohnya pohon angsana berumur puluhan tahun tersebut tak kuat menahan terpaan angin dan tumbang di Jalan Raya Bukit Indah, Kelurahan Serua,Kecamatan Ciputat. Dan tumbangnya pohon tersebut menimpa satu motor dan empat mobil serta sebuah  bengkel.
Menurut Lurah Serua Cecep Iswandi di lokasi kejadian, pohon angsana memang jenis pohon yang kayunya empuk, jadi gampang roboh. 
"Tapi hujan dan  anginnya memang tadi kencang sekali. Bikin ngeri. Alhamdulilah pohon cepat bisa dievakuasi dengan dipotong -,potong berkat kerjasama dengan  OPD (organisai perangkat daerah)," kata Cecep, seraya menyebut Dinas Pemadam Kebakaran ( Damkar), Dinas Lingkungan Hidup ( DLH ) dan aparat.
Sementara hujan disertai angin kencang membuat plastik terpal yang digunakan penutup renovasi area plaza Gedung Pemkot Tangsel robek - robek dan merubuhkan kayu- kayu. Untuk menjaga hal - hal yang tak diinginkan, terpal plastik tersebut dicopot oleh sejumlah karyawan bagian kebersihan. Plaza yang diapit empat gedung memang sedang dalam renovasi sejak bulan lalu. 
Sedangkan hujan yang cukup deras membuat jalan Ciater Raya banjir di sekitar sodetan dranaise Tandon Nusa Loka. Genangan air cukup tinggi, sekira 40 cm, membuat kemacetan karena menghambat laju kendaraan di Ciater
"Setahu saya, area banjir ini belum lama diperbaiki gorong - gorongnya ( box cluvert). Tapi kok tetap banjir. Berarti DPU Tangsel perencanaannya kurang baik,"kata Syahdan, seorang pengendara mobil kepada cipaseranews.com. "Harusnya kan dihitung  kapasitas air bila hujan deras, supaya air bisa ditampung dan tersalurkan."
Syahdan yang mengaku pernah kuliah teknik sipil ini menyarankan agar DPU Tangsel menghitung kembali kapasitas air serta debitnya supaya tak banjir lagi. " Dengan catatan, gorong- gorongnya diganti lagi. Kalau tidak ya banjir lagi kalau hujan deras. Kasihan warga yang lewat jalan inu, " kata Syahdan. 

Humas DPU Tangsel Imanudin saat dikonfirmasi
melalui selular, handphone miliknya tidak aktif. (red/ts/bg)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel