Menurunkan Stunting di Lebak, Sejumlah Instansi Turun di Ciboleger


Cipasera - Sejumlah instansi, diantaranya  BKKBN RI, Pemprov Banten, Korem Maulana Yusuf dan Ikatan Bidan Indonesia (IBI)  bakti sosial di Terminal Ciboleger, Kecamatan Leuwidamar, Kabupaten Lebak, Banten, Rabu 18/1/2023.

Ketua Umum Persit Candra Kirana Rahma mengatakan, kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kepeduliannya kepada masyarakat Kabupaten Lebak dalam rangka membantu warga yang sedang berada pada kondisi kesulitan dalam mengakses layanan Kesehatan. 

“Selain Baksos, ada juga kegiatan palayanan Kesehatan dan memberikan bantuan kepada Anak Berkebutuhan Khusus (ABK) dimana mereka rata-rata berada para rentang usia antara 5-15 tahun,” ucapnya.

Deputi Bidang Keluarga Berencana dan Kesehatan Reproduksi Eny Gustina menambahkan, BKKBN diberikan amanat oleh  Perpres Nomor 72 Tahun 2021 sebagai koordinator pelaksana dalam penurunan stunting. Untuk itu kita sudah membuat tim percepatan penurunan stunting yang ketuanya adalah masing-masing Wakil Kepala Daerah.

“Kita lakukan pemeriksaan, kalau dia masih punya resiko melahirkan anak stunting, kita berikan edukasi agar mau menggunakan kontrasepsi dulu. Secara usia ia sudah layak nikah, tapi belum layak hamil. Demikian juga ketika ibu melahirkan, kita rekomendasikan melakukan kontrasepsi KB pasca persalinan,” ujarnya.

Dikatakan, saat ini pihaknya melakukan pelayanan KB secara serencak di seluruh Indonesia selama tiga hari ke depan. Kabupaten Lebak menjadi daerah terpilih sebagai tempat launchingnya. Kabupaten Lebak sudah melebihi yang ditargetkan dari 1000 sudah terealisasi 1.400 peserta.

Selain acara pelayanan KB juga dilakukan pelayanan pengobatan gratis, pembagian ratusan sembako kepada warga sekitar, bantuan pembangunan masjid dan jembatan yang tidak hanya bersumber dari Persit, tetapi juga dari Pemprov Banten malalui Baznas. Selain itu juga pemberian 2 kuintal telur dari Persit kepada Pemkab Lebak sebagai makanan tambahan protein bagi keluarga yang berpotensi stunting.(red/*)




Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel