Pria Muda Tewas Lompat dari Apartemen Embarcadero Tangsel. Diduga Bunuh Diri

 

Cipasera —  Warga apartemen di kawasan Pondok Aren, Tangerang Selatan gempar.  Jasad pria muda  tak bernyawa tergeletak di pelataran apartemen  Sabtu siang, 10 Mei 2025. 

Korban diketahui bernama Yosaphat (36), seorang karyawan swasta yang tinggal di kawasan Malaka Jaya, Duren Sawit, Jakarta Timur. Yosaphat diduga  melakukan bunuh diri.

Dikutip dari laporan  kepolisian LAPGA/16/V/2025/Sek Aren yang ditandatangani oleh Pawas, IPDA Setyo Pramono disebutkan,  peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 12.00 WIB di lantai 27/F2 salah satu Apartemen di Pondok Pucung, Pondok Aren, Tangerang Selatan. 

Berdasarkan keterangan saksi, korban sebelumnya terlihat bersama rekan-rekannya di kamar 0612. 

Salah satu saksi, yang juga merupakan manajer ruangan tempat kerja korban, menyatakan korban sempat bermain ponsel dan mengobrol sebelum keluar kamar dan melompat dari balkon apartemen.

“Salah satu saksi melihat langsung korban tergeletak di lantai dasar dengan kondisi mengenaskan. Mereka langsung melapor ke pihak Polsek Pondok Aren,” ungkap laporan kepolisian tersebut.

Hingga saat ini, penyelidikan masih terus dilakukan oleh kepolisian. Modus dan motif bunuh diri masih didalami oleh tim Reskrim Polsek Pondok Aren. 

“Korban melompat dari atas Apartemen Embarcadero lantai 27/F2,”  tulis  keterangan laporan polisi. 

Jenazah korban kemudian dievakuasi ke RSU Kabupaten Tangerang untuk keperluan visum.

Menariknya, dalam pantauan awak media di lokasi pada Minggu siang (11/5), tidak tampak adanya tanda-tanda garis polisi (police line) di area kejadian. 

Kapolsek Pondok Aren, Kompol Muhibbur Ra, S.H saat dikpnfirmasi wartawan  melalui pesan WhatsApp, ia membalas, “Sampai sekarang masih terpasang police line di TKP,  Pak,” tulisnya singkat.( Red/bt)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel