Drs Taryono MSi: Dindikbud Tangsel Sedang Meningkatkan Branding School

Drs Taryono MSi: meningkatkan Branding School

Cipasera.com - Meski kualitas tenaga pendidik dan  kependidikan di Kota Tangsel sudah cukup bagus tapi Plt Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan terus melakukan pengarahan, agar jajarannya itu meningkat mutunya. 

"Dengan meningkatnya mutu pendidik dan tenaga kependikan, sekolah akan meningkat pula mutunya," kata Plt Kadisdikbud Kota Tangsel Drs Taryono MSi. saat dihubungi cipasera.com, Jumat (25/8)"Pengarahan ini untuk unit SD dan SMP. SD sudah selesai. Untuk SMP sedang dijalankan. Barusan saya ke SMP 3 dan SMP N 14," tambahnya.

Dalam pengarahan,  Taryono mengatakan agar para kepala sekolah, tenaga pendidik dan kependidikan mampu menciptakan sekolah yang aman, nyaman dan membahagiakan. Tidak ada kekerasan, kejahatan seksual, perundungan dan bebas Narkoba.

Tidak hanya itu, pendidik dan tenaga kependikan harus mampu melaksanakan dan mengintergrasikan kurikulum secara kreatif  terutama dalam pendidikan karakter, ketrampilan  abad 21, komunikasi, kolaborasi  dan critical thingking.

"Pembelajaran harus kreatif dan inovatif. Pengintergrasian kurikulum bisa dilakukan saat  pembelajaran di dalam atau di luar kelas pada intrakulikuler, co kulikuler dan ekstra kulikuler, " kata  Taryono, "Untuk kegiatan belajar  di luar kelas, misalnya,  bisa dibikin  business day, technology day, relegius day atau entepreneur day," tambah lelaki asal Tegal , Jawa Tengah ini.

Dengan Kegiatan kegiatan semacam  itu, sekolah bisa menjadi rumah kedua yang menyenangkan bagi siswa siswi. Makanya perlu sekolah yang aman, nyaman dan menyenangkan.

Apabila  itu  berjalan, mutu sekolah akan meningkat dan  menjadi sekolah berprestasi atau sekolah unggulan yang memiliki ciri khas. Punya branding school. 

"Branding school itu citra baik yang tertanam dalam memory masyarakat. Tiap sekolah di Tangsel  penting  memiliki branding seperti itu," pungkas lelaki relegius ini (Tw)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel