DKM Al'itisom Tangsel Ngaji Dhuha dan Wacanakan Undang Ust Somad

Ust Somad
Cipasera - Pemerintah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) bekerjasama dengan Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Al'itisom menggelar  kajian Dhuha dari  Senin  - Kamis. Kajian Dhuha dilaksanakan di masjid Al'itisom yang terletak di area Gedung Walikota Kota Tangsel. 
Menurut Ketua DKM Al'itisom,  Teddy Meiyadi, Kajian Dhuha diadakan untuk mengganti apel pagi para pegawai Pemkot Tangsel  selama bulan puasa. 
"Kajian dhuha ini mendatangkan guru atau ustadz  dari luar Tangsel, supaya Aparatur Sipil Negara (ASN) dilingkup Pemkot Tangsel mendapatkan ilmu-ilmu baru.Kita punya moto cemore (cerdas modern relegius), jadi  kajian dhuha sesuai motto," kata Tedy.
Mantan Kepala Bappeda ini menambahkan, kajian tersebut tidak diwajibkan, namun jika tidak mengikuti akan rugi ilmu karena guru-guru yang dihadirkan luar biasa, mereka menyajikan tema-tema baru disetiap harinya, bahkan gurunya setiap harinya pun berbeda.
Teddy berharap,  dengan kajian Dhuha, ASN di Tangsel berkembang dilandasi dengan agama yang kuat.
Setelah berlangsung beberapa kali, kajian dhuha banyak diminati. Terbukti makin hari makin banyak yang hadir. Boleh jadi karena tema kajian konstektual dengan situasi muthakir. Seperti tema yang dibawakan Ust  Ikhsan Tanjung yang membahas mengenai hari kiamat, Gus M Syarief membahas kajian motivasi pegawai  dan lain -ainnya.
Kini setelah kajian dhuha cukup menarik, ada wacana untuk mendatangkan ustadz Abdul Somad, untuk berceramah memberi pencerahan. 
"Ada wacana begitu. Ngundang ust Somad. Tapi tidak sekarang, mungkin tahun 2019. Ust Somad memang sangat menarik ceramahnya," kata Yahya Sutemi, salah satu pengurus DKM kepada cipasera.com, Rabu, 23/5/2018. (red/ts/HMS)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel